Skip to content
Home ยป Desain Interior Rumah Gaya Industrial Sederhana, Low Budget tapi Apik

Desain Interior Rumah Gaya Industrial Sederhana, Low Budget tapi Apik

Halaman ini akan menampilkan beragam desain interior rumah gaya Industrial sederhana.

Desain Rumah Arsitek – Meskipun letaknya di dalam, namun bagian interior tidak kalah penting dengan bagian eksterior.

Maksudnya, penampilan atau suasana yang bagian interior perlu juga untuk Anda perhatikan. Alasannya tentu tidak jauh dari aspek kenyamanan para penghuni rumah.

Ada beragam gaya interior rumah yang bisa Anda terapkan, dan salah satunya adalah Industrial. Gaya ini sangat cocok untuk Anda yang terbatas dalam hal dana.

Namun, ada model yang lebih low budget lagi, yaitu interior Industrial sederhana. Bagaimana bentuk dari gaya desain interior ini?

Berikut ini kami berikan beberapa tampilan desain interior rumah gaya Industrial sederhana.

 

Desain Interior Rumah Gaya Industrial Sederhana

Sederhana Namun Mewah, Mainkan pada Furnitur dan Perabot

Desain interior rumah industrial sederhana namun mewah

Biasanya, sesuatu yang bernuansa sederhana jauh dari kata mewah. Terlebih lagi dalam bidang arsitektur, gaya Industrial dinilai merupakan arsitektur yang terbilang terjangkau harganya.

Namun, tahukah Anda bahwa Anda bisa membawa kesan mewah pada interior Industrial sederhana di rumah Anda?

Kuncinya adalah pada bagian perabotan. Ya, Anda bisa memainkan peran perabotan yang ada di rumah untuk membawa kesan mewah tersebut.

Anda bisa memilih furnitur rak besi hollow warna hitam, botol dan gelas yang tampak mengkilap, lampu dengan pencahayaan kuning serta lainnya.

 

Tonjolkan Kesederhanaan dengan Jaringan Kabel Listrik Ekspos

Tampilkan kabel ekspos pada desain interior rumah industrial

Ada banyak sekali rumah yang menanam jaringan listrik atau kabel di dalam dinding rumah mereka. Alasan yang paling umum tentu menyangkut aspek keindahan dan kerapian.

Meski begitu, Anda bisa menerapkan hal yang berbeda, yaitu Anda bisa membuat interior rumah Anda tampak sederhana dengan tampilan kabel ekspos.

Meskipun umumnya penerapan semacam ini membuat interior tampak tidak rapi, namun Anda bisa susun kabel listrik di rumah Anda tampak rapi.

Terlebih, dengan sifat kabel listrik rumahan yang cenderung elastis, Anda bisa atur bagaimana bentuknya yang sekiranya menarik.

 

Atur Tata Letak serta Jenis Perabotan Rumah Anda untuk Rumah Lebih Menarik

Mainkan peran perabotan pada desain interior rumah Industrial

Sekali lagi, meski interior Anda menerapkan gaya Industrial yang sederahana, namun kesan tersebut akan berubah bila Anda terampil memainkan peran perabotan Anda.

Ya, Anda bisa atur perabotan Anda agar mendukung tampilan interior rumah Anda sehingga tampak lebih menarik dan unik.

Anda bisa memilih meja dengan kayu ekspos yang tampak terang dengan rangka yang terbuat dari besi hollow hitam.

Selain meja, tidak ada salahnya menerapkan style yang sama pada furnitur yang berbeda juga, seperti lemari dan kursi.

 

Atur Kitchen Set Secara Terampil

Bukan menjadi hal yang langka lagi penerapan kitchen set pada dapur rumah masa kini. Bila biasanya kitchen set tampil elegan, Anda bisa bawa tema Industrial pada dapur Anda.

Tentu saja, Anda perlu menerapkan kitchen set dengan tema ekspos, seperti kayu yang menunjukkan pola serta tekstur alaminya.

Selebihnya, Anda bisa menambahkan beragam bahan yang memberi kesan lebih elegan dan modern seperti permukaan marmer dan lainnya.

Untuk bumbunya, Anda bisa menggantungkan lampu ala Industrial dengan bentuk bohlam tanpa ornamen untuk memberikan kesan Industrial yang lebih cerah.

 

Penerapan Dinding Bata Ekspos pada Ruang Tamu

Dinding bata ekspos bisa Anda terapkan pada interior Anda untuk menampilkan kesan Old School. Kesan tersebut bisa Anda dukung dengan funritur yang ada.

Ya, bagi Anda pecinta suasana Old School, Anda bisa menambahkan beragam funitur dengan tema yang sesuai seperti kursi, meja, pot, televisi dan lainnya.

Anda juga dapat memadukan batu bata sebagai dinding yang bersebelahan dengan dinding semen ekspos. Kedua unsur ini dapat saling mendukung untuk membawa kesan Industrial.

 

Penerapan Batako sebagai Dinding Ekspos

Dinding ekspos biasanya identik dengan semen dan batu bata merah. Namun, Anda bisa buat dengan bahan yang unik seperti batako.

Warnanya yang putih khas semen bisa membuat rumah Anda tampak lebih cerah dan menarik. Terlebih lagi, dengan bentuk satu buahnya yang besar bisa mempercepat pembangunan rumah Anda.

 

Penutup

Itulah artikel kami tentang desain interior rumah gaya Industrial sederhana. Nantikan artikel kami selanjutnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *